Minggu, 17 Juli 2016

Menulis Pesan Singkat (Memo)






Memo atau memorandum disebut juga pesan singkat , merupakan bentuk komunikasi tertulis yang biasa digunakan dalam suatu kantor atau organisasi . Dalam menulis pesan singkat harus menggunakan bahasa yang ringkas , padat , jelas dan mudah dimengerti . Selain itu harus memperhatikan santun berbahasa . Isi memo dapat ditulis tangan atau diketik . Jenis memo ada dua yaitu memo resmi dan memo tidak resmi. Pada memo tidak resmi penulisannya tidak terikat aturan , sedangkan dalam memo resmi hendaknya memerhatikan sistematika berikut ini:

1.     Kepala memo , terdiri atas
a.    Nama instansi
b.    kata “MEMO”
c.    dari
d.    kepada

2.    Isi memo merupakan alat komunikasi informal , tetapi isinya dalam rangka hal – hal kedinasan .

3.    Kaki memo terdiri atas
a.    Tanggal , bulan , tahun
b.    tanda tangan
c.    nama terang dibubuhkan dengan huruf besar diawal kata tanpa kurung.






Ahmad Iskak , Yustinah . 2008 . Bahasa Indonesia Tataran Semenjana untuk SMK. Jakarta : Erlangga 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar