Minggu, 17 April 2016

Tugas Individu B.Indonesia 3 - Membawakan Acara untuk Berbagai Keperluan


Dalam acara-acara resmi atau suatu kegiatan yang tidak resmi, biasanya dibuat susunan acara. Dalam acara-acara tersebut terdapat orang yag bertugas membawakan atau memandukan acara.

Orang yang membawakan acara disebut pembawa acara atau sering disebut dengan istilah Master Of Ceremony(MC) . Tugas seorang pembawa acara adalah memandu jalannya accaranya agar berjalan lancar. Seorang pembawa acara yang baik harus memenuhi syarat-syarat berikut:
1.     Busana yang dikenakan sopan dan rapi.
2.    Berpenampilan menarik.
3.    Berpengetahuan dan berwawasan luas.
4.    Mampu berbahasa dengan baik dan benar, menggunakan bahasa yang komunikatif dan menempatkan diri dalam berbicara.
5.    Percaya diri, ramah, bersahaja, dan sopan.

Adapun langkah-langkah yang harus dilakukan dalam membawakan acara adalah sebagai berikut:
1.     Membuka Acara
Contoh:
Selamat pagi hadirin ,
Hadirin yang terhormat, segera kita mulai acara ini. Namun, sebelumnya marilah kita bersama-sama memanjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat dan hidayahNya kepada kita sehingga dapat berkumpul di Gedung Kesenian SMP Harapan Bogor, dalam rangka memperingati hari jadi sekolah kita yang ke-22 tepatnya tanggal 29 maret 2013.
     Adapun susunan acaranya adalah sebagai berikut:
1.     Pembukaan
2.    Sambutan-sambutan
3.    Hiburan
4.    Penutup
Demikian rangkaian acara kita mala mini.
          Memasuki acara pertama, yaitu pembukaan . Marilah kita buka acara ini dengan..

2.    Memandu Acara
Contoh:
Acara                         :         Sambutan Kepala Sekolah
Kalimat Pemandu         :         Sambutan yang kedua disampaikan oleh Kepala sekolah SMP Harapan , yang terhormat Bapak Drs. Widodo kami persilahkan.

3.    Menutup Acara
Contoh:
                   Hadirin yang berbahagia, tanpa terasa 120 menit telah berlalu, acaraa demi acara telah usai. Kini tibalah pada penghujung acara. Sebelum ditutup, saya mohon maaf apabila dalam memandu acara ada kata-kata yang kurang berkenan dihati hadrirn. Marilah acara ini kita tutup dengan bacaan “hamdalah” bersama-sama. Terimakasih.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar